Manajer Manchester United Erik ten Hag kembali meminta manajemen klub untuk mendatangkan pemain dari Belanda pada bursa transfer musim panas 2024. Ini membuat MU harus bersaing dengan Juventus.
Ten Hag memiliki kebijakan transfer unik sejak menangani MU pada musim panas tahun 2022. Dia lebih suka merekrut pemain yang pernah dilatihnya di Ajax Amsterdam atau pemain dari Belanda.
Saat ini, MU memiliki tiga mantan pemain Ajax, yaitu kiper Andre Onana, bek tengah Lisandro Martinez, dan winger Antony. Mereka juga memiliki bek kiri asal Belanda, Tyrell Malacia.
MU sebelumnya berusaha merekrut gelandang Belanda Frenkie de Jong dari Barcelona. Meskipun perburuan hampir berhasil pada tahun 2022 karena Barcelona sudah setuju untuk melepas De Jong, pemain ini menolak pindah ke MU meski bisa reunian dengan Ten Hag.
Setelah serangkaian kegagalan, Ten Hag dan MU kini mulai move on dari De Jong dan memiliki target lain untuk memperkuat lini tengah, yaitu Teun Koopmeiners dari Atalanta.
Pemain berusia 25 tahun itu mendapat perhatian Ten Hag karena permainan apiknya di Atalanta. Koopmeiners dapat memainkan beberapa posisi di tengah sebagai gelandang bertahan, playmaker, dan gelandang serang.