More

    Daftar 25 Jenis Kurma dari Israel yang Dilarang Dikonsumsi Selama Ramadan Tahun 2024

    Gerakan Within Our Lifetime yang didirikan pada tahun 2015 mengadvokasi gerakan boikot kurma zionis yang sering muncul saat bulan suci Ramadhan. Gerakan ini mengungkapkan bahwa selama bertahun-tahun, komunitas Islam telah melihat banyak toko yang menjual kurma yang diproduksi oleh Zionis menjelang dan selama bulan suci Ramadhan.

    “Saat kami berkumpul dengan keluarga dan komunitas kami, kami menyerukan kepada semua orang yang membela pembebasan Palestina untuk terus memboikot kurma dari entitas Zionis sepanjang Ramadhan dan memastikan bahwa Anda tidak berbuka puasa dengan produk-produk yang mendanai genosida,” tulis Within Our Lifetime.

    Ketika warga Palestina terus melawan entitas Zionis dan serangan mereka meningkat di Gaza, komunitas kita harus terus membatasi dan menguras dana untuk genosida ini. Lebih dari 80% dari seluruh kurma yang ditanam oleh Zionis diekspor, menghasilkan nilai lebih dari US$ 200 juta bagi pendudukan kolonial dalam beberapa tahun terakhir.

    Palestine Solidarity Campaign juga mendukung gerakan ini dan mengimbau masyarakat muslim untuk selalu memeriksa label saat membeli kurma, dan menghindari membeli kurma yang diproduksi atau dikemas di Israel atau pemukiman Tepi Barat.

    Beberapa merek kurma milik Israel yang harus dihindari antara lain Anna and Sarah, Carmel, Hadiklaim, King Solomon, Mehadrin, dan lainnya. Pastikan untuk memeriksa dengan teliti label kurma sebelum membeli untuk memastikan bahwa Anda tidak mendukung ekspor produk-produk yang mendanai genosida.

    Source link