More

    Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Uzbekistan Malam Ini

    Tim Nasional Indonesia akan menghadapi Uzbekistan dalam babak semifinal Piala Asia U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) malam WIB. Keberhasilan melangkah ke partai puncak tidak hanya bermakna selangkah lebih dekat menjadi juara Asia, melainkan juga demi memastikan satu tiket lolos ke Olimpiade 2024 Paris.

    Keikutsertaan Indonesia di Piala Asia U-23 merupakan yang pertama sepanjang sejarah. Namun, kiprah Rafael Struick dan kawan-kawan di luar prediksi banyak kalangan lantaran sukses menembus fase empat besar. Terbaru, Indonesia menyingkirkan Korea Selatan dalam laga perempat final di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (25/4/2024) dini hari WIB WIB. Setelah bermain imbang 2-2 pada waktu normal, Garuda Muda sukses memenangkan adu penalti 11-10 melawan Taeguk Warriors.

    Dalam keterangan pers jelang semifinal melawan Uzbekistan, Minggu (28/4/2024) sore, Pelatih Indonesia Shin Tae Yong (STY) mengungkapkan timnya sedang dalam kepercayaan baik setelah lolos ke fase empat besar. “Saya menilai Uzbekistan tim yang baik. Performa mereka stabil, terorganisasi, dan disiplin,” ujar STY.

    “Semifinal tidak akan mudah. Tapi sejauh ini kita dalam bentuk yang baik, persiapan yang baik. Saya ingin tim ini menunjukkan performa yang baik dengan hasil yang baik pula,” lanjutnya.

    Uzbekistan sendiri mendapatkan tiket masuk semifinal setelah mengalahkan Arab Saudi pada Jumat (26/4) kemarin. Tim yang dijuluki ‘Serigala Putih’ itu tampil tanpa cacat dengan perolehan skor 2-0. Uzbekistan adalah raksasa di ajang Piala Asia U-23. Tim tersebut selalu lolos ke semifinal ajang Piala Asia U-23 sejak 2013.

    Pertandingan antara Indonesia dan Uzbekistan akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin, 29 April 2024 pukul 21.00 WIB.

    Selain itu, pertandingan antara Jepang dan Irak juga akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Selasa, 30 April 2024 pukul 00.30 WIB.

    Source link