More

    Pelatih Irak Prediksi Nasib Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026


    Jakarta, CNBC IndonesiaPelatih Tim Nasional (Timnas) Irak, Jesus Casas memprediksi nasib Timnas Indonesia setelah anak-anak asuhnya berhasil menang 0-2 pada laga kemarin, Kamis (6/6/2024).

    Casas menyebutkan bahwa Skuad Garuda akan lolos ke fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sekaligus putaran final Piala Asia 2027. Prediksi ini diungkapkan oleh sang juru taktik Irak yang sudah menghadapi Filipina, yakni lawan terakhir Tim Merah Putih sebanyak dua kali.

    Menurut Casas, kualitas yang dimiliki oleh para anak asuh Shin Tae-yong lebih baik daripada Filipina. Maka dari itu, ia yakin Indonesia mampu melanjutkan perjuangan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

    Saya pikir Indonesia akan jadi tim selanjutnya yang lolos [ke fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026]. Mereka masih harus melawan Filipina di sini [GBK],” kata Casas, dikutip dari CNN Indonesia, Jumat (7/6/2024).

    “Dengan susunan pemain yang sekarang dimiliki, saya yakin Indonesia akan menang melawan Filipina,” lanjutnya.

    Meskipun semakin perkasa di papan klasemen Grup F dengan raihan 15 poin, Irak mengaku tak akan lengah dalam laga terakhir, yakni melawan Vietnam pada Selasa (11/6/2024) mendatang. Casas ingin Singa Mesopotamia menyapu bersih seluruh laga.

    “Kami memang ingin memenangkan seluruh pertandingan yang tersisa. Indonesia juga tetap bisa lolos setelah mengalahkan Filipina di pertandingan selanjutnya,” kata pelatih berusia 50 tahun itu.

    Sebagai informasi, Marselino Ferdinan dkk harus mengakui kekuatan Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dengan skor akhir 0-2, Kamis (6/6/2024) kemarin.

    Dua gol yang menembus gawang Ernando Ari dilesatkan oleh Aymen Hussein pada menit ke-54 dan Ali Jasim pada menit ke-88. Alih-alih membalas gol, Indonesia justru mendapatkan kartu merah karena Jordi Amat yang dinilai melakukan pelanggaran kepada Youssef Amyn.

    Meskipun dihajar tanpa balas oleh Irak, Indonesia masih bertengger di posisi kedua klasemen Grup F dengan catatan tujuh poin. Namun, Skuad Garuda harus waspada karena Vietnam yang berada diurutan ketiga semakin mengejar poin.

    Kini, Indonesia dan Vietnam hanya selisih satu poin setelah The Golden Star Warriors menundukkan Filipina 3-2, Kamis (6/6/2024).

    Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Filipina dalam laga terakhir fase kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dalam pertandingan terakhir tersebut, Tim Merah Putih wajib mengamankan tiga poin jika ingin lolos ke putaran ketiga.

    Jika Indonesia imbang melawan Filipina, Vietnam harus kalah atau imbang melawan Irak. Namun jika kalah saat menghadapi Filipina, Vietnam harus menelan kekalahan saat melawan tim asuhan Casas. Sebab, jika Vietnam hanya bermain seri melawan Irak dan memiliki poin yang sama dengan RI , yakni tujuh, timnas akan gugur karena kalah selisih gol.

    [Gambas:Video CNBC]

    Artikel Selanjutnya

    Preview, Jadwal & Link Streaming Indonesia Vs Irak di Piala Asia U-23

    (rns/rns)


    Source link