Sementara itu, klub-klub Liga Arab Saudi telah menyatakan minatnya untuk merekrut Casemiro, tetapi sejauh ini belum ada tawaran konkret yang diajukan. Ia tampil sebanyak 32 kali di semua kompetisi musim lalu, namun dicadangkan di laga final Piala FA.
Soal keputusannya itu, Ten Hag dengan tegas menjawab: “Anda harus membuat pilihan, apa yang dibutuhkan untuk pertandingan tertentu. Tetapi ia adalah pemain yang sangat penting. Ia adalah seorang pemimpin, dan ia dapat membuat perbedaan bagi tim kami,” ujarnya.