More

    Polisi Periksa Oknum Pegawai PN Depok, Koboi Penodong Airsoft Gun ke Warga

    Arya menegaskan, senjata yang digunakan terlapor untuk menakuti warga, merupakan airsoft gun. Airsoft gun tersebut terbuat dari besi dan terdapat gas, hal itu menepis bahwa senjata yang digunakan merupakan senjata api.

    “Ini senjatanya bukan senjata api, terbuat dari besi dia, ada gasnya, kalau dipasangkan gini jadi airsoft gun,” terang Arya.

    Disinggung soal asal terlapor mendapatkan airsoft gun, Arya menyebutkan, airsoft gun didapatkan dari teman terlapor. Airsoft gun digunakan untuk kegiatan berolahraga namun izinnya telah mati.

    “Kita belum coba ya masih berfungsi normal atau enggak airsoft gun, tapi yang jelas kan segala sesuatu benda yang menyerupai senjata digunakan oleh seseorang untuk menakut-nakuti itu sudah salah, nanti disangkanya itu di senjata beneran orang jadi merasa teror takut, itu tidak diperkenankan karena penggunaan senjatanya kan bukan untuk itu sebenarnya,” tegas Arya.

    Sebelumnya, Kapolres Metro Depok, Kombes Arya Perdana mengatakan, korban telah membuat laporan kepolisian di Polsek Bojongsari atas aksi koboi yang terekam video dan viral tersebut. Saat ini, Polres Metro Depok sedang menangani laporan dugaan penganiayaan yang dialami korban.

    “Ada perselisihan paham antar-warga, soal pembongkaran bangunan,” ujar Arya, Senin (12/8/2024).

    Source link