More

    KKP Gagalkan Aksi Penyelundupan Manusia Lewat Kapal Ikan di Perairan Sumatera Utara

    Di sisi lain, Kepala Stasiun PSDKP Belawan, Muhamad Syamsu Rokhman menjelaskan, setelah dilakukan penghentian, timnya langsung melakukan pemeriksaan masuk ke dalam kapal. Hasilnya, ada 13 orang yang bersembunyi di dalam palka kapal.

    “Belasan orang itu terdiri dari 12 orang laki-laki dan 1 orang perempuan yang diduga pekerja imigran ilegal yang akan diselundupkan ke Malaysia. Dari tengah laut, rencananya mereka akan dilangsir menggunakan kapal ikan Malaysia,”ungkap Syamsu.

    Para pekerja gelap tersebut berasal dari Lombok dan Tanjung Balai Asahan. Kepada petugas, belasan orang tersebut mengaku, akan bekerja di kapal ikan Malaysia dengan harapan imbalan upah gaji 2.000 RM per bulan atau setara Rp7 juta untuk sekali jalan. Sedangkan Nakhoda menerima imbalan sekitar Rp1 juta pe rorang.

     

    Source link