Surabaya (beritajatim.com) – Margaret River, salah satu wilayah penghasil anggur termuda di dunia, kini dikenal sebagai produsen Cabernet Sauvignon dan Chardonnay yang mampu menyaingi kualitas anggur dari Bordeaux, Prancis. Terletak hanya tiga jam dari Perth, kawasan ini menjadi rumah bagi lebih dari 200 kilang anggur dan 100 pergudangan, serta berhasil meraih penghargaan bergengsi Top 50 Best in Show di Decanter World Wine Awards 2023.
Meski industri wine Margaret River tergolong baru di Australia, wilayah ini telah menyumbang hingga 25 persen dari total produksi anggur premium di negara tersebut. Kualitas wine jenis Chardonnay dan Cabernet Sauvignon dari Margaret River telah diakui oleh para sommelier internasional, menjadikannya setara dengan wilayah-wilayah anggur terkenal seperti Burgundy, Bordeaux, dan Napa Valley.
Sejarah produksi wine di Margaret River dimulai pada tahun 1967 dengan hadirnya kebun anggur pertama di Vasse Felix. Awalnya, kilang ini fokus memproduksi Cabernet Sauvignon dan Malbec, sebelum kemudian diikuti perkembangan Chardonnay di beberapa kilang anggur seperti Leeuwin Estate, Cullen Wines, dan Moss Wood pada tahun 1976. Pada dekade 1980-an, Margaret River mulai mendapatkan pengakuan dunia berkat kualitas Chardonnay dan Cabernet Sauvignon yang luar biasa.
Keberhasilan wine Margaret River tak lepas dari keunggulan kondisi alam dan iklimnya. Wilayah ini berdiri di atas salah satu daratan tertua di dunia, dengan tanah yang memiliki daya serap air rendah namun kaya akan nutrisi, memungkinkan tanaman anggur tumbuh dengan sempurna. Lokasi geografis yang unik juga menciptakan iklim ideal untuk menghasilkan anggur berkualitas tinggi.
Berkat lokasinya yang strategis dekat dengan Asia dan Amerika, anggur Margaret River diekspor ke berbagai negara, termasuk Inggris, Amerika Serikat, Kanada, Singapura, dan Hong Kong. Sebagai bentuk promosi, Margaret River akan menyelenggarakan acara Pair’d Margaret River, sebuah festival wine and dine yang berlangsung pada 14-17 November 2024.
Acara ini akan menghadirkan kombinasi makanan lezat, wine berkualitas, serta pertunjukan seni yang menarik, menjadikannya kesempatan sempurna bagi para pecinta anggur dan pelaku bisnis untuk menikmati keistimewaan anggur Margaret River. [beq]