More

    Kopi Mbah Jebres, Rekomendasi Wisata Syahdu di Ujung Kota Sidoarjo

    Surabaya (beritajatim.com) – Lelah dengan suasana kota tapi ogah pergi jauh? Destinasi satu ini dapat menjadi salah satu opsi. Berlokasi di Tambakrejo, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo, ada destinasi wisata dengan pemandangan menawan menghadap kaki gunung.

    “Lokasinya cukup hidden gem, sih. Dari pusat Kota Sidoarjo, butuh 30 menit aja kita bisa menemukan tempat ini.” Unggah pemilik akun @ceoronorene di akun TikTok pribadinya.

    Kopi Mbah Jebres menyajikan interior yang menawan, dengan pintu masuk bernuansa jawa lama yang ikonik. Memasuki area, pengunjung akan disambut dengan jembatan kayu bermotif ukiran Jawa Klasik.

    Selain itu, pengunjung yang datang bersama keluarga akan mudah mendapatkan spot untuk menyenangkan buah hati. Untuk melewati jalur masuk saja, kita sudah dihadapkan pada ikan-ikan kecil yang berenang dibawah jembatan kayu.

    Area tempat makan disini cukup luas, lengkap dengan pilihan tempat makan mulai dari gazebo mengapung di atas air, tempat duduk cozy di bawah tenda menawan, hingga area kursi tradisional yang cocok untuk nongkrong.

    Terdapat pula area gazebo segitiga yang menghadap langsung ke kaki gunung penanggungan. Kendati untuk menemukan destinasi ini harus memasuki desa terlebih dahulu, namun fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap dan sepadan dengan perjalanannya.

    “Kopi Mbah Jebres ini juga memiliki ruangan live music, lengkap dengan bagian indoor dan outdoor.” Ucap Iren, pemilik akun TikTok @gallery.kuliner

    Bagi kalian yang ingin tetap eksis ketika liburan, Kopi Mbah Jebres juga memiliki beberapa spot foto yang instagrammable. Tak ketinggalan, ada juga kolam pancing yang bisa jadi jawaban untuk para ayah yang hobi memancing.

    Menikmati suasana syahdu ini, rasanya tidak akan lengkap jika hanya dihabiskan beberapa jam. Kopi Mbah Jebres juga menyediakan cabin berbentuk villa minimalis, satu lokasi dengan warung kopinya.

    Dengan fasilitas 2 lantai, cabin ini cukus luas dengan tarif per malamnya dibanderol mulai dari Rp. 300.000.

    Untuk kalian warga Sidoarjo, sudah siap liburan di kota sendiri? [aje]

    Source link