Adapun selepas kemenangan atas Maladewa, Timnas Indonesia U-20 bakal menantang Timor Leste dalam laga kedua yang kembali digelar di Stadion Madya, Jumat (27/9/2024).
Jens Raven pantang menganggep remeh calon lawan Garuda Muda, meski anak-anak asuh Gopal Krishnan baru saja menelan kekalahan 1-3 dari Yaman dalam laga perdana pada Rabu (25/9/2024).
“Mereka sempat mengikuti pemusatanlatihan di Bali dan telah memainkan beberapa laga. Jika kita liha permainan mereka hari ini melawan Yaman, saya pikir mereka sudah lebih berkembang,” ucap Jens Raven, dinukil dari Antara.
“Tadi kami sempat nonton satu babak (pertandingan Timor Leste) di televisi, dan Timor Leste bukan tim yang mudah. Mereka punya dua tiga pemain yang bagus. (Tapi) saya pikir kita juga punya pengalaman dari AFF kemarin,” tandasnya.