More

    Haid Bukan Penghalang, Ini Amalan Doa yang Bisa Dilakukan

    Surabaya (beritajatim.com) – Saat haid, seorang wanita muslim memang tidak diperbolehkan untuk menjalankan ibadah-ibadah tertentu seperti sholat dan puasa. Namun, bukan berarti masa haid menjadi penghalang untuk tetap meraih pahala.

    Ada banyak amalan doa sederhana yang bisa dilakukan setiap hari, bahkan selama masa haid. Dengan niat yang tulus dan konsisten, seorang muslimah bisa tetap mendapatkan pahala melalui dzikir dan doa harian.

    Berikut sederet amalan doa yang bisa dilakukan saat haid di pagi, siang, sore, hingga malam hari.

    Amalan Doa Saat Haid yang Bisa Dilakukan Setiap Hari

    1. Pagi Hari

    Di pagi hari, seorang muslimah bisa memulai hari dengan dzikir dan doa yang ringan namun penuh makna. Amalan ini tidak hanya membawa ketenangan jiwa, tetapi juga memperbanyak pahala.

    – Istighfar 100 kali, memohon ampun kepada Allah atas dosa-dosa yang dilakukan.

    – Membaca shalawat nabi 25 kali, sebagai bentuk penghormatan kepada Rasulullah.

    – Membaca Subhanallah 33 kali, memuliakan Allah atas kesempurnaan-Nya.

    – Membaca Alhamdulillah 33 kali, sebagai ungkapan rasa syukur.

    – Membaca Allahuakbar 33 kali, mengagungkan kebesaran Allah.

    – Membaca La ilaha illallah wahdahu la syarika lahu lahul mulku wa lahul hamdu yuhyi wa yumit, wa huwa ‘ala syai’in qadir sebanyak 10 kali, mengesakan Allah dalam segala aspek kehidupan.

    2. Siang Hari

    Di tengah hari, meskipun sedang haid, amalan sederhana ini bisa membantu menjaga koneksi spiritual dengan Allah.

    – Membaca shalawat nabi sebanyak 25 kali.

    – Membaca La ilaha illallah sebanyak 10 kali.

    – Membaca Subhanallahi wabihamdihi sebanyak 10 kali.

    – Mengucapkan Yaa Rahman dan Yaa Rahiim masing-masing sebanyak 7 kali, memohon kasih sayang Allah.

    – Membaca Surat Al-Ikhlas sebanyak 3 kali.

    3. Sore Hari

    Saat sore hari, muslimah bisa menambah amalan dengan memperbanyak dzikir dan shalawat nabi.

    – Membaca shalawat nabi sebanyak 25 kali.

    – Membaca Subhanallah 33 kali, Alhamdulillah 33 kali, dan Allahuakbar 33 kali.

    – Membaca La ilaha ila anta subhanaka inni kuntu minadzolimin sebanyak 40 kali, sebagai bentuk pengakuan atas kelemahan manusia di hadapan Allah.

    4. Malam Hari

    Di malam hari, sebelum beristirahat, amalan doa ini dapat membawa ketenangan dan keberkahan dalam tidur.

    – Membaca shalawat nabi sebanyak 25 kali.

    – Mengucapkan Yaa Ghaffar dan Yaa Mujib masing-masing sebanyak 7 kali, memohon ampunan dan jawaban atas doa.

    -Membaca Alhamdulillah sebanyak 10 kali.

    – Mengucapkan Laa hawla wa laa quwwata illa billah sebanyak 10 kali, menyadari bahwa segala kekuatan hanya milik Allah.

    – Membaca Hasbunallah wa nikmal wakil sebanyak 5 kali, sebagai bentuk keyakinan bahwa Allah adalah sebaik-baik pelindung. [fyi/aje]

    Source link