More

    Jokic Catat Triple-Double ke-20 saat Nuggets Menang atas Celtics dalam Pertandingan NBA

    Jakarta (ANTARA) – Nikola Jokic mencetak triple-double ke-20 di musim ini saat Denver Nuggets mengalahkan tim peringkat pertama di liga Boston Celtis dengan skor 115-109 di Ball Arena Denver Colorado, Jumat WIB.

    Berdasarkan data statistik pertandingan yang dikutip dari laman resmi NBA, Jokic mencetak 32 poin, 12 rebound, dan 11 assist yang sebagian besarnya diberikan kepada Aaron Gordon sebagai umpan alley-oop dunk.

    Jamal Murray menambahkan 19 poin dan 8 assist. Gordon sendiri mencetak 16 poin serta 9 rebound. Pertandingan kali ini adalah ajang bagi Gordon untuk menunjukkan keahlian dunk dengan berbagai cara, lebih mirip kontes slam dunk.

    Kentavious Caldwell-Pope dan Peyton Watson masing-masing menambahkan 11 poin.

    Kekalahan Celtics dari Nuggets ini adalah kekalahan beruntun pertama mereka semenjak awal November 2023. Jaylen Brown mencetak poin tertingginya musim ini dengan 41 poin ditambah dengan 14 rebound untuk Celtics.

    Kristaps Porzingis mencetak double-double dengan 24 poin dan 12 rebound. Sementara Jayson Tatum mengalami performa di bawah standar dengan hanya mencetak 15 poin dengan akurasi tembakan 38,5 persen, 5 berhasil dari total 13 percobaan. Jrue Holiday menambahkan 12 poin untuk Boston.

    Celtics terlalu banyak membuang-buang peluang tembakan gratis dengan hanya mencatat akurasi 64 persen, 16 berhasil dari total 25 free throw yang diberikan. Sedangkan Nuggets mengeksekusinya dengan sempurna yaitu 21 berhasil dari 22 kesempatan free throw.

    Meski kalah, Celtics tetap menjadi tim terbaik NBA dengan catatan 48 menang dan 14 kalah. Sementara Nuggets berada di peringkat tiga klasemen sementara Wilayah Barat dengan 43 menang dan 20 kalah.

    Selanjutnya, Celtics akan bertemu dengan Phoenix Suns pada Minggu (10/3), dan Nuggets akan menjamu Utah Jazz di hari yang sama.

    Berikut hasil pertandingan NBA lainnya hari ini:

    Pacers 111-113 Timberwolves
    Pistons 118-112 Nets
    Mavericks 114-108 Heat
    Suns 120-113 Raptors
    Kings 131-129 Spurs
    Warriors 122-125 Bulls

    Baca juga:
    LeBron James pastikan baik-baik saja walau cedera pergelangan kaki
    Karl-Anthony Towns dilaporkan cedera dan berpotensi absen panjang
    Fakta menarik di sepertiga akhir musim NBA 2023-2024

    Pewarta: Aditya Ramadhan
    Editor: Junaydi Suswanto
    Copyright © ANTARA 2024