Surabaya (beritajatim.com) – Ada 12 daftar nama bulan purnama pada setiap bulan. Apa saja? Bulan purnama memiliki istilah atau sebutan bermacam-macam. Hal ini dapat dibedakan dari bulan kemunculannya. Seperti bulan purnama yang muncul pada bulan Januari kerap disebut sebagai wolf moon. Adapun pada April disebut sebagai Pink Moon.
Setiap penyebutan tersebut bisa jadi karena beragam faktor, seperti halnya istilah Pink Moon. Di mana bulan bahkan tidak menampakkan warna merah muda sebagaimana namanya.
Melainkan, Pink Moon terinspirasi dari bunga liar berwarna merah jambu yang berasal dari Amerika Utara. Bunga ini bermekaran bersamaan dengan musim semi yang di antaranya terjadi pada bulan April.
Adapun lebih lengkapnya, berikut ini 12 nama bulan purnama pada setiap bulan, di antaranya:
– Januari: wolf moon
– Februari: snow moon
– Maret: worm moon
– April: Pink Moon
– Mei: flower moon
– Juni: strawberry moon
– Juli: buck moon
– Agustus: sturgeon moon
– September: full corn moon
– Oktober: hunter moon
– November: beaver moon
– Desember: cold moon
Itulah berbagai sebutan untuk bulan purnama pada masing-masing bulan, mulai dari Januari hingga Desember. Tentunya, setiap bulan purnama memiliki pesonanya masing-masing. Sehingga masyarakat, khususnya para fotografer astronomi tidak boleh melewatkan momen-momen ini.
Untuk melihat bulan purnama secara sempurna, Anda dapat menggunakan bantuan teleskop.
Sekadar untuk diketahui bahwa bulan purnama merupakan fenomena astronomi, di mana bulan berada di tengah-tengah bumi dan matahari. Pada saat seperti inilah, posisi bulan tampak penuh, hingga orang lebih mengenal dengan sebutan bulan purnama. [fyi/aje]
Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks