Sebanyak tujuh jenazah ditemukan dalam kondisi mengambang di aliran Kali Bekasi, Jawa Barat pada Minggu (22/9/2024). Diduga para korban adalah pelaku tawuran.
“(Diduga pelaku tawuran) Itu dari salah satu keterangan saksi, harus kita konfirmasi lagi, seperti apa nanti,” kata Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Dani Hamdani, Minggu (22/9/2024).
“Saksi masih kita konfirmasi dulu, di Polsek,” sambung Dani.
Dani mengatakan, jasad pertama kali ditemukan pada pukul 06.00 WIB. Ketika itu, dilakukan pencarian lebih lanjut. Totalnya, ada tujuh jasad yang telah dievakuasi.
“Ditemukan awal ada dua yang di ujung, dan tiga di tengah, dan terakhir dua yang di ujung,” ujar dia.
Dani mengatakan, tidak ada tanda tanda kekerasan pada tubuh jenazah. Namun, guna kepentingan penyelidikan jasad telah dibawa ke Rumah Sakit Polri, Kramat Jati.
“Laki-laki semua. Tidak ada tanda tanda kekerasan. Untuk jasad sudah dikirim ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk diketahui kira-kira identitas korban seperti apa,” ujar dia.
“Sementara kan tidak ada identitas di saku atau badannya. Itu yang akan kita cari dan akan kita ketahui untuk identitasnya,” sambung dia.
Sementara itu, anggota juga masih menelusuri informasi saksi yang ada di TKP maupun untuk proses lebih lanjut lagi. Sedangkan, Tim SAR masih melakukan penyisiran dari aliran kali tersebut.
“Apakah masih ditemukan atau tidak. Masih dilakukan penyisiran sama Tim SAR sekarang,” ujar dia.