Surabaya (beritajatim.com) – Pemerintah Kota Surabaya terus melakukan inovasi untuk menarik minat masyarakat mengunjungi kawasan-kawasan yang menarik untuk dijadikan spot foto jelang perayaan Imlek 2024.
Seperti halnya dalam perayaan Idul Fitri, Natal, dan Piala Dunia, kota Surabaya juga meriahkan perayaan tahun baru China di setiap sudut obyek vital, mulai dari Balai Pemuda hingga kawasan Kya-Kya.
Salah satunya adalah di halaman Balai Pemuda, dimana terdapat ornamen gapura khas China dengan perpaduan ornamen merah, hijau, dan kuning serta nuansa lampion yang menjadi daya tarik utama bagi para wisatawan dan warga lokal.
Di area komplek halaman Balai Pemuda Surabaya juga terdapat patung naga besar berdiameter kurang lebih 5 meter sesuai dengan shio naga yang menjadi shio tahun 2024 ini. Naga berwarna emas ini menjadi spot foto yang populer bagi pengunjung yang ingin berselfi bersama teman dan keluarga.
Tak hanya itu, di kawasan Pecinan, Kapasari Surabaya juga menjadi spot menarik, di mana kawasan Surabaya Utara ini saat ini disulap bak kota kecil khas dengan nuansa pecinan mulai dari bangunan hingga ornamen tulisan disetiap tokonya. Kawasan ini juga menjadi kawasan kuliner setiap akhir pekan yang menarik perhatian banyak orang.
Selain itu, di hari perayaan Imlek, para wisatawan juga dapat berkunjung ke kawasan Tambak Bayan, di mana mereka dapat belajar tentang budaya warga keturunan Tionghoa dan menyaksikan berbagai pertunjukan.
Semua ornamen dan spot menarik ini berhasil menarik perhatian banyak pengunjung, termasuk Aliyah Ratna, seorang wisatawan asal Malang yang sengaja datang ke Surabaya untuk menikmati kawasan Pecinan dan Tunjungan. Spot-spot menarik yang diabadikan di media sosial membuatnya penasaran dan akhirnya mendatangi kawasan tersebut.
Dengan adanya inovasi-inovasi seperti ini, diharapkan perayaan Imlek di Surabaya semakin meriah dan menarik minat wisatawan untuk datang dan menikmati nuansa perayaan tahun baru China.