JW Marriott Surabaya dan JW Marriott Muscat bersatu untuk menyajikan makanan all you can eat yang kombinasikan hidangan Indonesia dan tradisional Oman. Kolaborasi ini dihadirkan menyambut bulan Ramadan, menawarkan pengunjung pengalaman kuliner yang berbeda dan menarik.
Executive Chef JW Marriott Surabaya, Rio Abednego, mengungkapkan bahwa terdapat lebih dari 50-100 menu istimewa yang disiapkan selama bulan Ramadan, mulai dari takjil, salad, makanan utama, live cooking, hingga penutup. Setiap hidangan memiliki cita rasa autentik dari Timur Tengah dan Indonesia.
Chef de Partie dari JW Marriott Muscat, Mohammed, membawa 12 bahan khas dari Oman untuk memastikan cita rasa asli Timur Tengah bisa dinikmati oleh pengunjung di Surabaya. Salah satu menu spesial adalah Lebanese Beef Stew, daging empuk dengan rempah-rempah khas Timur Tengah.
Selain itu, terdapat beragam menu lain seperti Roti Maryam, Hummus, Baklava, hingga Nasi Kebuli Kambing. Sementara untuk hidangan khas Indonesia, chef khusus telah menyiapkan menu seperti bakso, rujak, dan tahu campur dengan bumbu dan rempah khas.
Buffet all you can eat ini berlangsung dari 12 Maret hingga 11 April 2024, dengan harga Rp380 ribu net/pax. Namun, dengan melakukan reservasi sebelum 10 Maret 2024, pengunjung bisa menikmati harga spesial Rp280 ribu net/pax. Acara ini diselenggarakan di Pavillion Restaurant, JW Marriott Surabaya. Sudah siap untuk menikmati sajian istimewa dalam menyambut bulan Ramadan? (fyi/ian)